Kini, para content creator berlomba buat konten TikTok yang kreatif demi muncul di FYP. Berikut kami rangkum beberapa ide trend TikTok yang mungkin kamu patut coba!
Beberapa waktu lalu, kami cukup kaget membaca artikel yang ditulis oleh Werner Geyser dari Influencermarketinghub, yang ungkap beberapa fakta menarik tentang TikTok.
Rata-rata waktu yang dihabiskan selama sebulan untuk menggunakan TikTok oleh para penggunanya ialah 850 menit. Lalu, telah ada lebih dari 160 juta video yang ditonton.
Meski Amerika Serikat menduduki jumlah pengguna terbanyak, tetapi TikTok sangat populer di negara Asia, dan Indonesia lah yang jadi juaranya di level Asia.
Maka, kita bisa simpulkan bahwa minat atas aplikasi yang satu ini sangatlah besar. Jadi, bagi kamu para content creator sudah siap ikut ambil bagian?
Berikut ini kami rangkum beberapa trend TikTok yang mungkin kamu patut coba, dan mungkin bisa membawa kamu jadi FYP! Simak selengkapnya di bawah ini!
1. “A Day In My Life” Challenge
A day in my life ialah berupa rekaman keseharian dari seseorang, mirip sekali dengan vlog, namun umumnya berupa keseharian dari pribadi dengan profesi khusus.
Misalnya, a day in my life dari orang berprofesi dokter, atau misalnya penjaga kebun binatang. Pasti menarik!
Tapi kamu harus pastikan bahwa keseharian kamu punya aktivitas yang beragam, jadi penonton tidak jadi bosan.
2. Dance Challenge
Jelas sekali ya bahwa trend TikTok berupa Dance Challenge akan selalu ramai, sebut saja beberapa nama Dance seperti Pargoy, atau bahkan meniru gerakan Doja Cat.
Kenapa ide konten TikTok seperti ini selalu ramai pemitanya? Tentu karena Dance Challenge akan terasa seru dan fun untuk ditiru!
Terlebih beberapa selebgram maupun artis juga banyak yang ikut trend semacam itu, nah kamu bisa ikutan deh dengan bentuk konten seperti itu!
3. Hashtag Challenge
Hashtag Challenge sederhananya adalah mengajak follower atau pengguna TikTok lainnya untuk mengikuti campaign atau trend TikTok yang sedang kamu buat.
Nah! Disini, kamu tidak hanya bisa mencari follower saja, tapi kamu bisa mendapat penghasilan tambahan bila campaign atau trend TikTok yang kamu buat terkait suatu produk atau brand tertentu.
Sederhananya, konten TikTok kamu akan jadi marketing dari produk atau brand tersebut.
4. Konten TikTok OOTD
Nah ide konten TikTok yang satu ini memang tidak akan pernah hilang dari segala trend di media sosial manapun.
Karena jujur saja, banyak orang masih mengandalkan sosmed dalam mencari inspirasi terkait pakaian yang kece untuk digunakan sehari-hari!
Jadi, bila kamu punya passion di bidang fashion ataupun punya item pakaian yang banyak, tidak ada salahnya mencoba
5. Konten Edukasi
Ide Konten TikTok dalam bentuk edukasi akan selalu diminati. Bahkan belakangan edukasi perihal investasi atau terkait bebas finansial juga sedang ramai diperbincangkan.
Sehingga, bila kamu cukup punya background baik itu pendidikan atau pengetahuan terkait suatu hal, tidak ada salahnya membagi ilmu tersebut dalam konten TikTok kamu!
6. Review Produk
Sudah pasti kamu selalu buka media sosial dan cari review di Google sebelum kamu membeli suatu produk. Nah jutaan orang pun melakukan hal yang serupa!
Sehingga, tidak ada salahnya kamu bisa buat bentuk konten TikTok serupa dan ambil peluang untuk FYP!
7. Tutorial
Ini sih konten yang harus ada di page kamu! Apapun temanya! Mulai dari tutorial make up, masak makanan, costum mesin kendaraan, atau bahkan tutorial buat daftar isi untuk skripsi yang selalu dicari mahasiswa.
8. Tips Dan Trick
Konten bertemakan tips and trick tidak akan kehabisan peminat lho! Kenapa? Karena semua orang akan selalu mencari solusi yang praktis. Disanalah konten kamu harus jadi jawabannya!
Nah untuk itu, konten tips and trick harus to the point dan tidak “ngalor-ngidul“. Disinilah pentingya kamu membuat script terlebih dahulu, agar tetap menjagamu pada topik bahasan.
9. Unboxing Produk
Siapa sih yang tidak pernah nonton video Unboxing? Jujur kami sih sering nonton konten TikTok seperti itu!
Terutama untuk jenis produk yang baru dirilis, atau untuk produk yang aneh, misalnya saja video unboxing hewan eksotis!
Nah, bila kamu memiliki kesempatan dan terbiasa beli ragam produk yang aneh, mungkin kamu bisa mencoba bentuk konten TikTok yang satu itu!
10.Video Sketsa
Nah, terakhir menurut kami salah satu ide konten TikTok yang perlu kamu coba ialah bentuk sketsa. Terutama yang bergenre komedi.
Misalnya seperti video sketsa milik Babe Cabita yang selalu duet bersama dengan sang isteri, yang selalu lucu dan menghibur.
Nah! tentunya kamu harus punya duet maut untuk mengimbangi aksi lucumu itu, agar terkesan lebih cair dan natural!
Penutup
Demikianlah beberapa ide trend TikTok yang bisa kamu coba implementasikan segera di page kamu. Tentu usahakan konten TikTok kamu itu tetap original dengan sisipkan ciri khas kamu ya!