15 Ide Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga Yang Efektif

Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga

Pasca Pandemi COVID-19, banyak yang mulai mencari pendapatan tambahan, terutama para ibu, karena ekonomi masih belum stabil. Oleh sebab itu, berikut ini kami rangkum 15 usaha sampingan ibu rumah tangga yang paling mungkin bisa kamu coba, sesegera mungkin!

1. Agen PPOB

PPOB ialah singkatan dari Payment Point Online Banking, intinya kamu bisa menawarkan jasa membayarkan segala bentuk tagihan, melalui layanan Online Banking dari berbagai bank.

Kamu bisa tawarkan layanan pembayaran BPJS, tagihan listrik, biaya langganan WiFi, pesan tiket kereta bahkan pesawat, juga pembelian kuota internet dan juga pulsa.

Kamu bisa tawarkan layanan tersebut, dengan layanan Online Banking dari bank yang kamu gunakan saat ini, baik itu Livin’ Mandiri dari Bank Mandiri, BRImo dari Bank BRI, BCA mobile dari Bank BCA, serta beragam bank lainnya.

Kamu juga bisa manfaatkan marketplace seperti Tokopedia, Bukalapak atau Shopee, agar kamu juga bisa dapat potongan diskon, atau bahkan ikuti promo cashback.

2. Day Care

Bukan hal aneh, di kota besar, banyak wanita karir, inilah peluangmu untuk menjaga buah hati mereka. Layanan Day Care yang dimaksud disini merujuk pada dua konsep, penitipan anak (klien) di rumahmu, atau menjaga anak (klien) di rumahnya.

Keduanya tentu punya plus-minus masing-masing, bila di rumahmu, mungkin saja kamu kerepotan menyiapkan cemilan ataupun perlengkapan si-anak tersebut. Sedangkan, bila jasa ini diberikan di rumah klien, tentu kamu harus meninggalkan rumah.

3. Antar Jemput Sekolah

Bila kamu memiliki kendaraan baik itu motor maupun mobil, dan bisa mengendarainya, tak ada salahnya menawarkan jasa antar-jemput untuk anak sekolah di lingkungan sekitarmu.

Bukan tanpa sebab, penggunaan Ojek Online pasti biayanya besar, bila dilakukan setiap hari, terlebih harganya fluktuatif (berubah-ubah). Inilah peluangmu, kamu bisa tawarkan harga flat (tetap), atau bahkan biaya bulanan, tentu harus kompetitif ya!

4. Laundry Kiloan

Dengan modal sebuah mesin cuci di rumahmu, dan juga cairan pembersih serta pengharum pakaian, bukan tidak mungkin ide usaha sampingan berupa jasa laundry bisa kamu tawarkan di lingkungan sekitarmu.

Terlebih, bila kamu juga tawarkan jasa pick-up dan delivery bagi pakaian yang akan di laundry, tentu hal itu bisa makin menarik minat calon kostumer-mu!

5. Menjual Preloved

Usaha sampingan ibu rumah tangga sangat mungkin dilakukan sesegera mungkin. Kamu tidak percaya? Coba sekarang, keluarkan pakaian yang sudah lama tidak kamu gunakan! entah karena sudah tidak trend atau mungkin tidak muat lagi.

Lihatlah, berapa banyak yang akan kamu kumpulkan dari pakaian bekas pakai yang masih layak itu, tentu itu punya nilai jual lho! Terlebih bila kondisinya masih bagus, atau dari brand terkenal.

Belakangan juga marak bisnis thrift (pakaian bekas), terutama di Instagram, banyak akun penjual item demikian, lantas apa kamu tidak tertarik bisnis itu?

6. Penyewaan Peralatan Bayi

Pada konteks ini, yang kami maksud ialah Peralatan Bayi yang sudah anakmu tidak gunakan lagi ya! Itulah item yang mungkin kamu jual, untuk mengumpulkan modal.

Karena, bila harus menjual Peralatan Bayi unit baru, tentu modalnya tidaklah sedikit. Jadi, mulailah dengan apa yang saat ini kamu punya saja dahulu!

Mulai dari Stroller, peralatan makan, aksesoris, dan utamanya adalah pakaian. Karena, seperti yang kita ketahui, pakaian anak lebih sering tidak terpakai setelah dibeli, karena anak tumbuh lebih cepat, betul? So, kenapa kamu tidak jual saja!

7.Jasa Rias

Istilah profesionalnya mungkin Make Up Artist ya, tapi mungkin kamu bisa mulai dengan menggarap kebutuhan rias di lingkungan sekitarmu, terlebih bila mungkin ada yang dalam waktu dekat mengadakan acara “resmi” di rumah, baik syukuran, pernikahan, lamaran dan semacamnya.

Kamu bisa mulai dengan alat rias milikmu dahulu, tentunya hal-hal krusial perlu kamu persiapkan juga! Mulai dari fondationeyeliner, blush-on dan semacamnya. Serta penting, untuk memastikan beragam item tadi, belum expired dan tidak mengandung bahan berbahaya ya!

8. Jasa Pijat

Kamu sudah cukup fasih memijat pasanganmu di rumah? Lantas, kenapa tidak lebarkan sayap dan tawarkan layanan kamu itu ke orang lain?

Pijat merupakan sebuah kebiasaan yang lazim dan populer di masyarakat kita, tentu tujuannya agar tubuh lebih nyaman dan sehat. Bahan yang digunakan pun cenderung sederhana, bisa berupa lotioni, balsem atau bahkan beragam jenis minyak khusus lainnya.

Semua bahan pada ide usaha sampingan ini bisa sangat mudah kamu temukan, dan alat yang digunakan pun hanyalah tenaga kamu semata. Jadi, tunggu apa lagi bunda?

9. Jasa Cuci Kendaraan

Apakah kamu harus memahami mesin terlebih dahulu untuk mencuci suatu kendaraan? Tentu jawabannya adalah tidak! Karena itu, ide usaha sampingan berupa jasa cuci kendaraan sangat mungkin kamu tawarkan!

Baik itu di jenis kendaraan motor yang cenderung lebih sederhana, atau bahkan mobil untuk rangkaian proses cuci yang lebih kompleks dan memakan waktu.

Alat dan bahan yang kamu gunakan pun relatif mudah didapatkan di toko swalayan terdekat. Bahkan, bila kamu memiliki vacuum cleaner sehingga bisa membersihkan debu dibagian interior mobil, layanan kamu bisa makin eksklusif lho!

10. Jasa Katering Rumahan

Mulai dari poin ini, ide usaha sampingan ibu rumah tangga yang akan kami jabarkan akan semakin kompleks. Dimulai dengan Jasa Katering, mungkin terdengar tendensius karena katering erat dengan jumlah makanan yang super banyak.

Namun, tidak begitu yang kami maksud, kamu bisa saja tawarkan set-menu sarapan saja, atau makan malam saja, maupun keseluruhan waktu makan. Bisa pula hanya tawarkan layanan katering vegetarian, atau katering tradisional.

Kini, pasar makin meluas, tiap konsumen punya preferensi (minat) masing-masing. Kamu bisa cari tahu lebih dahulu, apa yang lingkungan sekitarmu minati, lalu baru tawarkan layanan katering kamu itu!

11. Bumbu Siap Pakai

Bumbu Siap-Pakai yang dimaksud ialah bumbu dalam kemasan baik dalam botol, plastik, kiloan atau per-gram. Sebagai contoh, Pasta Bumbu Soto Ayam, atau Bumbu Kuning Ayam Goreng.

Dalam benak kami, ada dua mekanisme terkait ide usaha sampingan ibu rumah tangga yang satu ini. Pertama, bumbu telah ready stock sebelum dipesan. Atau yang kedua, bumbu baru dibuat setelah dipesan (open order).

Keduanya punya plus-minus, bila ready-stock, calon pembeli yang memiliki minat atau kebutuhan yang bersifat spontan jelas bisa terpenuhi karena barang selalu tersedia, tapi resikonya ada masa kadaluarsa, dan mungkin kamu rugi.

Bila open-order, bumbu pasti lebih fresh dan risiko kerusakan terkait kadaluarsa bisa diperhitungkan, tetapi bila pembeli menginginkannya segera, mungkin mereka kehilangan minat karena harus menunggu, dan kamu kehilangan pembeli.

12. Dropshipper

Konsep Dropshipper cenderung tumpang tindih dengan reseller. Meski pada intinya, dropship hanya berupa layanan “perantara pemesanan”, atau “perantara distribusi” saja.

Artinya, kamu mungkin bertugas dalam dua aspek, baik itu memperantarai pemesanan suatu barang yang diinginkan konsumen. Atau, menjadi perantara persinggahan suatu barang yang diinginkan konsumen.

Lini bisnis ini memang sangat minim modal, namun secara keseluruhan cukup kompleks, meski begitu banyak marketplace seperti Tokopedia, Bukalapak atau Shopeebanyak memfasilitasi keinginan masyarakat untuk jadi dropshipper.

13. Reseller Frozen Food

Tidak aneh lagi, bila frozen food sudah jadi bagian kehidupan masyarakat kita. Bunda juga pasti pernah memasak bahan makanan yang satu ini bukan? Hal itu lah yang jadi alasan kami memasukkan ide bisnis ini, karena minatnya akan selalu ada!

Tetapi, mengapa bisnis ini cukup kompleks? Pertama, bila kamu mengandalkan pasokan barang dari marketplace, maka selisih untung kamu cenderung sedikit, jadi bila kamu berharap untung banyak, perlu dua hal yaitu jumlah unit keluar harus banyak, atau dalam waktu yang singkat, sehingga berulang.

Kedua, bila kamu ingin meningkatkan keuntungan dengan menurunkan harga kamu, dan berharap dapat barang dari distributor, kamu diharuskan membeli dalam jumlah yang cukup banyak, ini butuh modal besar, dan risiko makin tinggi.

Ketiga, penjualan frozen food di atur oleh BPOM, ada beberapa jenis yang perlu ijin khusus untuk diedarkan, jadi sangat mungkin kamu harus pelajari itu (sumber informasi BPOM).

14. Guru Privat

Kamu punya background pendidikan khusus? Baik itu sarjana atau bahkan SMK kejuruan tertentu? Manfaatkan potensi itu, dengan menawarkan layanan Guru Privat, terutama pada para orangtua yang memiliki anak remaja, di lingkungan sekitar kamu.

Jangan lupa, karena para remaja tersebut mungkin sedang kesulitan dalam menghadapi Ujian Nasional ataupun Ujian Kenaikan Kelas. Dengan background pendidikan spesifik kamu, mungkin itu dapat membantu mereka.

Atau, bila kamu ingin dapat pasar yang lebih luas lagi, bila kamu memiliki kemampuan khas tertentu seperti menjahitlas, komputer-jaringan, tata-boga kamu bisa saja tawarkan ke orang dewasa, baik itu pada pria maupun wanita.

Tentunya, kamu harus persiapkan terlebih dahulu, beberapa materi yang kamu kuasai. Serta, mungkin kamu perlu menyiapkan Curriculum Vitae bila ada orangtua maupun calon kostumer, yang mempertanyakan kredibilitas kamu ya!

15. Penitipan Dan Perawatan Hewan

Bila kamu memiliki minat dan kecintaan terhadap hewan, boleh jadi ide usaha sampingan ibu rumah tangga yang satu ini sangat mungkin kamu tawarkan, yak! Itulah jasa penitipan dan perawatan hewan.

Bisnis yang kerap meraup untung menggunung menjelang hari raya Lebaran Idul Fitri ini memang cenderung dianggap bisnis musiman, namun menurut kami ide ini bisa dijalankan secara rutin dan menetap.

Karena, konsep perawatan maupun penitipan, tidak melulu diperlukan pada suatu hari raya saja, bisa saja di hari-hari lainnya. Jadi, yang perlu kamu lakukan, adalah memperluas iklan tentang layanan kamu itu. Bisa berupa spanduk atau bahkan poster sederhana yang bisa kamu tempelkan di beragam tempat publik.

Meski demikian, bisnis yang satu ini memiliki risiko yang tinggi, karena hewan peliharaan seseorang punya nilai sentimentil tinggi, sehingga bila terjadi kesalahan yang mengakibatkan luka atau bahkan kematian, maka kredibilitas kamu akan bisa tergoncang.

Terlebih, tiap jenis hewan, atau bahkan tiap hewan itu sendiri walau masih satu jenis memiliki karakteristik yang berbeda-beda, ide bisnis yang satu ini memang butuh keahlian super, dan kesabaran tingkat tinggi!

Penutup

“Bisnis itu harus punya modal”, itu adalah prinsip yang tepat dan tidak terbantahkan, tapi terkadang banyak dari kita yang lupa bahwa di rumah mungkin ada saja barang yang punya nilai ekonomi dan manfaat lain, yang bisa kita jadikan modal dalam memulai usaha.

Ataupun kita juga sering lupa, bahwa “modal” bisa saja berupa keahlian yang kita miliki saat ini, baik itu memasak, menjahit, berkendara, dan keahlian lainnya.

Jadi, dari sekian banyak ide usaha sampingan ibu rumah tangga yang ada di atas, sesuaikanlah dengan kemampuan dan keahlian kamu ya! Selamat mencoba!